Rabu, 05 Juni 2013

Kegiatan GABI 5 Mei 2013

 MENGENAL LAGU MARS GABI

Hai teman :) Namo Buddhayaaaa

    Hari ini tanggal 05 Mei 2013 diawali dengan cerahnya matahari dipagi hari. Suasana seperti ini membuat kami lebih bersemangat untuk datang ke vihara dan mengikuti kebaktian bersama. Satu demi satu anak-anak GABI mengisi ruang dhammasala. Pakaian mereka kompak berwarna merah loh.
Hari ini kegiatan di GABI akan diisi oleh ci Nira. Ia akan mengajari anak-anak GABI bernyanyi sambil menggunakan gerakan. Anak-anak GABI pun senang karena akan menyanyi dan menari bersama,karena selama ini mereka sudah jarang melakukannya.
    Lagu yang akan diajarkan oleh ci Nira adalah MARS GABI,tetapi Mars Gabi ini tentunya baru buat kami para pembina dan anak-anak GABI,sebab kami baru mengetahuinya kemarin saat mengikuti salah satu acara di Puncak.
    Saat ci Nira dan pembina GABI yang lainnya mengajarkan cara bernyanyi dan menarinya,semua anak GABI langsung bersemangat untuk ikut memperagakannya. Awalnya memang mungkin sulit,namun lama-kelamaan anak GABI bisa mengikuti nyanyi dan narinya secara baik untuk seorang pemula.
Wah senangnya bisa berbagi kepada anak-anak GABI ini,semoga mereka terus menghafal dan menyukainya ^^ Setelah semuanya bisa,acara pun selesai. Kebaktian pun ditutup ^^
    Be Happy yaa :) (nk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Search