Rabu, 05 Juni 2013

Kebaktian GABI 3 Maret 2013


BERMAIN SUSUN KATA
Namo Buddhaya :) 
    Hari Minggu tanggal 03 Maret 2013 ini adalah Minggu pertama dibulan Maret. Banyak anak GABI VSAG yang datang. Hari ini kami para pembina akan menguji kekompakkan,pengetahuan ( ada yang Buddhis dan ada juga yang umum ), dan yang pasti kecepatan. Kami menguji coba ini semua melalui sebuah permainan kelompok yang tugasnya adalah menyusun setiap kata menjadi sebuah kalimat yang akan disampaikan oleh ci Nanda (facebook).
   Awalnya kami membagi mereka dalam 4 kelompok dengan cara berhitung. Lalu setelah kelompok terbentuk masing-masing kelompok duduk bersama dan mendengarkan penjelasan dari ci Nanda (twitter). Cara bermainnya adalah awalnya mereka akan diberi 5 buah kertas, lem, dan beberapa kumpulan kata yang telah diacak-acak. Lalu tugas mereka adalah menyusun kata-kata tersebut menjadi sebuah kalimat dan ditempel diatas kertas yang sudah disediakan. Kekompakkan dan kecepatan sangat dibutuhkan dalam permainan ini. Antar kelompok harus mengadu kecepatan untuk mengumpulkan setiap jawabannya ke ci Nanda. Pengumpul jawaban pertama akan mendapatkan 100 point,yang kedua 75 point,yang ketiga 50 point dan yang keempat 25 point.
    Setelah mereka semua mengerti cara bermainnya kami semua akan memulai permainan,tapi sebelum memulai permainan kami semua bersama-sama tepuk GABI dulu untuk menumbuhkan semangat GABI-GABI nya..
    Setelah bersama-sama dengan kompak semuanya tepuk GABI,kami pun memulai permainan. Seiring berjalannya waktu,5 soal telah diberikan oleh ci Nanda dan telah dijawab juga oleh masing-masing kelompok. Sekarang tiba saatnya pembacaan jawaban dari masing-masing kelompok dan pembacaan skor. Banyak tepukan tangan meriah yang terdengar pada saat itu,akhirnya setelah semuanya dibaca dan dijumlah pemenangnya adalah kelompok 2 dengan skor 300 point. Horee!! Selamat yaa^^
    Begitulah permainan pada minggu ini,semoga bermanfaat ^^ Setelah selesai bermain mereka semua kembali ke tempat duduk masing-masing,menutup kebaktian bersama,dan pulang menuju rumah.. 
Be Happy :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Search